Simalungun, buanapagi.com – Masyarakat Panei Tongah Kecamatan Panei yang menerima beras bansos dari Menteri Sosial (Mensos) mengucapkan teimakasih kepada Presiden RI Joko Widodo, karena seluruh program yang dilakksanakan sangat menbantu masyarakat yang lemah seperti kami ini, semoga seluruh program yang akan dilaksanakan dapat terwujud, ungkap salah seorang perwakilan penerima bansos Ibu Pinem dan Mak Sela di kantor Camat.
Sebanyak 1026 Keluarga Penerima Manfaat Program Keluarga Harapan (KPM PKH) di Kecamatan Pane, Kabupaten Panei Kabupaten Simalungun menerima pembagian bantuan sosial (Bansos) beras dari Kementerian Sosial RI melalui Bulog Kanca Pematangsiantar.
Proses Penyaluran Bansos beras tahap 3 termin 2 melalui Bulog didampingi
pengurus PKH setempat per KPM 3 karung, dilaksanakan di setiap kantor kepala desa. Kantor kepala desa yang sulit di jangkau mobil truk dititip di kantor camat setempat, Sabtu (10/10/2020).
“Untuk masing-masing KPM mendapatkan 3 karung beras, 1 karung berisi 15 Kg beras premium dan seluruh bansos beras yang disalurkan untuk 3 bulan, yaitu Agustus, September dan Oktober,” ungkap Camat Pane R Hutapea dan Mangatas Manurung SH di sela-sela penyaluran bansos tersebut.
Sementara itu, Camat Panei menyebutkan, penyaluran bansos beras ini untuk 17 Nagori yang berada di Kecamatan Pane berjumlah 1026 KPM yang terdaftar sebagai penerima PKH dari Kementerian Sosial RI.
Kita telah berkoordinasi dengan pendamping PKH, agar semua KPM yang hadir jangan berkerumunan harus mematuhi protokol kesehatan seperti memakai masker, menjaga jarak aman saat penyaluran dan mencuci tangan dengan air mengalir.
Camat R Hutapea menambahkan, penyaluran di laksanakan dari pukul 15.00 WIB sampai pukul 18.00 WIB kegiatan berakhir dengan aman tertib, kami mengawasi proses penyaluran bansos tersebut sesuai protokol kesehatan dalam rangka cegah tangkal Covid-19,” ujarnya.
Adapun dalam penyaluran Bansos beras untuk tahap 1 termin l karung dan termin 2 Per KPN 2 karung telah dilaksanakan pada tanggal 10/10/2020 berlokasi di Harungguan Kantor Camat Pane. (bp/SN)