Tanjung Balai, buanapagi.com – Pelaksana Tugas (Plt) Tugas Wali Kota Tanjung Balai, H Waris Tholib bersama Forum koordinasi pimpinan daerah (Forkopimda) Kota Tanjung Balai melaksanakan monitoring langsung pelaksanaan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) terbatas, di SD Negeri 132406, SMP Negeri 1, SMA Negeri 1, MAN Tanjung Balai, SMK Negeri 1 dan MAS YMPI, Rabu (01/09/2021).
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kadisdik Tanjung Balai Azhar dan Kacabdisdik Kota Tanjung Balai Provinsi Sumatera Utara Rahmat Hidayat Rambe.
Dalam pelaksanaan PTM terbatas, Plt Wali Kota Waris Tholib menyempatkan diri berkeliling melihat sarana prasarana yang tersedia di sekolah mulai dari tempat cuci tangan hingga ruang kelas.
Diruang kelas Waris berdialog sambil memberikan motivasi dan semangat kepada para tenaga didik dan peserta didik.
Plt Wali Kota Tanjung Balai H Waris Thalib mengatakan, monitoring dilakukan berdasarkan Instruksi Gubernur Sumatera Utara Nomor 198.54/39.INST/2021 tentang Pelaksanaan Pembelajaran Tatap Muka di Provinsi Sumatera Utara.
Dikatakan Waris, kita memastikan pihak sekolah mulai SD hingga SMA sederajat dalam pelaksanaan PTM terbatas sesuai Standart Operasional Prosedur/SOP dan menerapkan protokol kesehatan (Prokes) COVID-19 disetiap tingkatan sekolah.
“Sudah cukup lama peserta didik belajar dalam jaringan akibat pademi COVID-19 yang berkepanjangan. Sekarang kita patut bersyukur pemerintah telah mengizinkan PTM sehingga anak-anak (pelajar) dapat bisa belajar dan berinteraksi langsung dengan guru,” ujar Waris.
Meskipun PTM terbatas belum maksimal, namun diyakini pelaksanaannya bisa membawa dampak positif dalam perkembangan dunia pendidikan kedepannya.
Saat ini kita belum benar-benar terbebas dari Covid-19, oleh karena itu kepada pada para guru agar selalu mengecek pelaksanaan protokol kesehatan di sekolah masing-masing dan juga menghimbau kepada para guru dan pelajar untuk menerapkan protokol kesehatan minimal dengan gerakan Mencuci Tangan, Memakai Masker dan Menjaga Jarak atau 3M, hal ini dilakukan tidak di sekolah saja tetapi di rumah dan dalam kegiatan keseharian pun tetap harus dilaksanakan, Pungkas Waris(bp Farhan).