Asahan

Pastikan Ketersediaan Sembako, Forkopimda Asahan Lakukan Sidak Pasar

Kisaran, buanapagi.com – Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1442 H Unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Asahan melakukan sidak pasar di beberapa tempat, diantaranya Pasar Kartini, Pasar Inpres, Bulog Kantor Cabang Kisaran, PUK Kilang Padi Kisaran dan Kilang Padi Petani, Rabu (05/05/2021).

“Sidak ini dilakukan untuk memastikan ketersediaan barang, tidak adanya kenaikan harga yang melunjak dan penimbunan barang pada saat menjelang Hari Raya Idul Fitri 1442 H,” ucap Bupati Asahan H. Surya, BSc disela-sela sidak tersebut.

Bupati Asahan juga menghimbau kepada seluruh pedagang dan pembeli agar mematuhi Protokol Kesehatan (Prokes) dalam melakukan aktivitasnya dan jangan melakukan mudik pada saat Hari Raya Idul Fitri 1442 H, agar wabah covid-19 di Kabupaten Asahan dapat kita cegah penyebarannya.

Dalam kesempatan itu juga Bupati Asahan mengatakan, ketersediaan bahan pokok yang kita miliki saat ini cukup sampai menjelang Hari Raya Idul Fitri 1442 H.

Tampak terlihat pada sidak itu, Wakil Bupati Asahan Taufik ZA, Kapolres Asahan AKBP Nugroho Dwi Karyanto, Dandim 0208/Asahan yang diwakili, Danyon 126/KC, Kajari Asahan, Ketua PN Kisaran dan beberapa pimpinan OPD. (bp/IZAL)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *