Asahan, buanapagi.com – Bupati H. Surya BSc membuka rapat koordinasi teknis PKK Kabupaten Asahan bulan Januari 2025 di pendopo rumah dinas bupati setempat, Jumat (31/01/2025).
Dalam kesempatan itu Bupati Asahan H. Surya BSc menyampaikan bahwa sebentar lagi masa jabatannya sebagai bupati akan segera berakhir. Oleh karenanya Surya mengucapkan terima kasih dan menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh OPD, camat, dan pengurus Tim Penggerak PKK mulai dari tingkat kabupaten, kecamatan, hingga desa dan kelurahan.
Kemudian H. Surya Bsc juga berpesan kepada kepala dinas PMD agar berkoordinasi dan berkolaborasi dengan Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan untuk menyesuaikan program Tim Penggerak PKK di masa kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati Asahan terpilih nantinya.
Sedangkan Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Asahan Hj Titiek Sugiharti Surya dalam sambutannya menyampaikan rakornis PKK kali ini merupakan rakornis istimewa, karena rakornis terakhir bagi dirinya selaku Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten.
Titiek juga tak lupa menyampaikan ucapan terima kasih dan permohonan maaf kepada semua pengurus PKK dan OPD yang selama ini telah membantu mensukseskan program dan kegiatan PKK.
Sebelumnya Kepala Dinas PMD Kabupaten Asahan Suherman Siregar S.STP, MM dalam laporannya menyampaikan tujuan dilaksanakannya Rapat Koordinasi Teknis PKK Kabupaten Asahan itu untuk menyamakan persepsi dan memelihara komitmen pengurus tim penggerak PKK baik tingkat kabupaten maupun kecamatan serta desa dan kelurahan.
Kemudian, Suherman, Rakornis ini merupakan sarana untuk menyampaikan informasi mengenai kebijakan Pemerintah Kabupaten Asahan ke kecamatan, desa dan kelurahan dalam hal keterpaduan pengelolaan gerakan PKK serta menambah wawasan pengetahuan bagi pengurus PKK.(bp/dil)