Ekonomi

Ini Tips Cara Merawat Mobil Daihatsu Rocky Agar Tetap Awet..

Sumber Gambar:
https://www.beritasatu.com/otomotif/767885/perkenalkan-daihatsu-rocky-adiknya-terios

Kemunculan Daihatsu Rocky sempat membuat masyarakat Indonesia cukup kaget. Sebab, harga mobil SUV ini dipatok sangat terjangkau. Memang keberadaan mobil ini ditargetkan untuk keluarga milenial sehingga harganya memang dibuat lebih terjangkau.
Meskipun mendapatkan kesan positif, namun mobil Daihatsu Rocky ini tetap harus dirawat dengan baik. Tentunya tujuan utamanya adalah agar mobil ini masih tetap dipakai selama mungkin. Beberapa tips merawat mobil Daihatsu Rocky agar tetap awet adalah sebagai berikut.

  1. Pilih Oli Terbaik

Perawatan pertama mobil Daihatsu Rocky adalah pilih oli terbaik. Perlu diketahui bahwa perawatan yang langsung berhubungan langsung dengan mesin dan juga komponen dasar dalam mobil adalah oli. Pemilihan oli perlu dilakukan secara hati-hati dan harus mempertimbangkan standar yang dibutuhkan oleh mesin mobil tersebut. Jangan terlalu tergiur dengan harga oli yang murah karena bisa jadi itu palsu.

Menggunakan oli palsu pastinya sudah pasti akan membahayakan semua komponen mobil kala melaju di jalan. Oli juga perlu diganti secara rutin dengan jalan melakukan service rutin. Pada oli baru selalu memiliki kemampuan yang baik dalam memberikan pelumasan dan pendinginan antar permukaan komponen mobil yang bergerak.

Sangat penting untuk memilih oli transmisi yang tepat serta melakukan pergantian oli transmisi secara rutin. Hal ini guna mencegah oli transmisi hangus yang mengandung bagian-bagian transmisi terkikis.

  1. Perhatikan Angka Oktan dari Bahan Bakar

Cara perawatan lain untuk mobil Daihatsu Rocky adalah mengenai bahan bakar. Pada dasarnya, bahan bakar yang baik memiliki angka oktan tinggi. Standar bahan bakar yang baik punya angka oktan diatas 90. Contohnya seperti Pertamax yang bernilai oktan 92. Angka oktan yang tinggi tentunya akan mendukung performa mesin turbo dengan baik juga.

Dengan semakin tinggi nilai oktan, maka kandungan timbal yang ada di dalamnya juga semakin kecil. Kandungan timbal dalam bahan bakar ini justru sangat berbahaya untuk kesehatan manusia. Bagaimanapun juga, kita harus mendukung lingkungan yang bersih dan sehat dari polusi timbal.

Oleh karena itu, pastikan untuk menggunakan bahan bakar dengan nilai oktan yang sesuai standar. Selain itu, bisa juga dengan oktan lebih tinggi agar performa mobil tetap prima dan tidak memberikan dampak negatif pada lingkungan sekitar.

  1. Selalu Bersihkan Bagian Filter Udara

Mobil Daihatsu Rocky ketika berkendara bisa menyebabkan udara masuk ke bagian mesin turbo. Udara yang masuk ke bagian dalam sering membawa debu dan juga kotoran. Proses pembersihan pada filter udara ini harus dilakukan secara rutin untuk menghindari debu dan kotoran menumpuk dan mengendap. Saat sudah terlanjur menumpuk dan mengendap, maka bisa sangat susah untuk dibersihkan.

Ujung-ujungnya, debu tersebut akan menghambat performa mesin mobil. Maka dari itu, lakukan pembersihan filter udara secara rutin. Tujuannya agar dapat mencegah seluruh permasalahan masuknya debu dan kotoran ke bagian mesin.

  1. Pelajari Cara Merawat Mesin

Seorang pemilik mobil sangat penting mempelajari kinerja mesin yang ada di dalamnya. Dengan begitu, memungkinkan suatu waktu untuk melakukan perbaikan darurat. Ada kalanya kamu juga bisa berdiskusi dengan para mekanik yang ahli saat melakukan servis di bengkel. Tujuannya agar lebih paham seputar permasalahan pada mobil Daihatsu Rocky tersebut.

Contoh proses perawatan yang wajib diketahui adalah mobil selalu membutuhkan waktu pemanasan mesin kurang lebih 5 menit. Jika mematikan mesin mobil juga perlu menunggu sampai turbin turun dan diamkan kurang lebih selama 1 menit.
Demikian tips merawat mobil Daihatsu Rocky agar tetap awet, semoga informasi ini memberikan manfaat.(bp/r)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *