Asahan

Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Polres Asahan Gelar Razia Cipkon Di Perbatasan Kabupaten

Kisaran, buanapagi.com – Dalam rangka mengantisipasi ganguan Keamanan, Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) diwilayah hukum Polres Asahan, Kapolres Asahan AKBP Nugroho Dwi Karyanto, SIK yang diwakili Kabag Ops Polres Asahan Kompol RD Firman D SH. MH. melaksanakan razia Cipta Kondisi (Cipkon) di perbatasan Kabupaten Asahan dengan Kabupaten Labuhan Batu Utara (Labura), Kamis (17/06/2021) malam.

Kapolres Asahan AKBP Nugroho Dwi Karyanto, SIK melalui Kabag Ops Polres Asahan Kompol RD Firman D SH. MH kepada buanapagi.com Jum’at (18/06/2021) mengatakan kegiatan yang dilaksanakan pada hari Kamis malam tanggal 17 Juni 2021 sekira pukul 22.00 wib tersebut diikuti Pawas AKP FR. Saragi, SH, Kasubbag Dalgar Bag Ren Polres Asahan beserta Padal Iptu Mulyoto SH Kanit Idik I Sat Reskrim Polres Asahan dan Padal Ipda P. Sitorus Kanit Patroli Sat Sabhara Polres Asahan yang didampingi Kapolsek Pulau Raja AKP M. Harahap, dengan melibatkan personil Polres Asahan  dan personil Polsek Pulau Raja Kabupaten Asahan.

Lebih lanjut diterangkannya adapun titik lokasi pelaksanaan kegiatan Cipta Kondisi dalam rangka mengantisipasi terjadinya Gangguan Kamtibmas itu berada di Jalinsum Kecamatan Pulau Raja persisnya diperbatasan antara Kabupaten Asahan dengan Kabupaten Labura dimana personil Polres Asahan melaksanakan kegiatan Cipta Kondisi terhadap seluruh pengendara mobil yang melintas dari arah Kisaran menuju Kabupaten Labuhan Batu Utara.

“Dalam kegiatan itu tidak di temukan tindak pidana maupun pelanggaran, situasi berjalan aman dan kondusif” papar Kabag Ops Polres Asahan Kompol RD Firman D SH. MH mengakhiri. (bp/IZAL)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *